Malang - Kepala Dinas Potensi Dirgantara (Kadispotdirga) Lanud Abdulrachman Saleh Kolonel Tek Chaeruman, S.T., M.T., yang merupakan pula Ketua Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) Kabupaten Malang, memimpin Musyawarah Cabang (Muscab) Pengurus FASI Kabupaten Malang di Kantor Dinas Potensi Dirgantara Lanud Abdulrachman Saleh Malang, Jumat (25/3).
Muscab dihadiri oleh Sekretaris KONI Kabupaten Malang dan para Pengurus Cabang FASI Kabupaten Malang dengan agenda laporan pengurus FASI Kabupaten Malang masa bakti 2018-2022 dan pemilihan pengurus FASI Kabupaten Malang masa bakti 2022-2026.
Dalam sambutan dan laporannya Kepala Dinas Potensi Dirgantara (Kadispotdirga) Lanud Abdulrachman Saleh Kolonel Tek Chaeruman, S.T., M.T., antara lain menyampaikan berbagai kendala dan pencapaian pengurus FASI Kabupaten Malang masa bakti 2018-2022.
Diharapkan ke depan melalui prestasi atlet olahraga dirgantara dan pengalaman dari pengurus sebelumnya, pengurus baru dapat mempertahankan prestasi yang telah dicapai dan berupaya meningkatkan prestasi yang telah dicapai.Terpilih sebagai Ketua Pengurus baru FASI Kabupaten Malang Masa Bakti 2022-2026 adalah Mayor Nav Marulitua Sinambela yang menjabat sebagai Kepala Seksi Ketahanan Wilayah Dirgantara (Tahwildirga) Dispotdirga Lanud Abd Saleh. Kepala Penerangan Dodo Agusprio S., S.S.Letkol Sus Nrp 527168 (W@hyudi)
Baca juga:
Visit Wonderful West Sumatera Barat 2023
|