TMMD Ke - 118 TA 2023 Kodim 0818/Kab. Malang-Batu dan Kodim 0825/Banyuwangi Resmi Dibuka 

    TMMD Ke - 118 TA 2023 Kodim 0818/Kab. Malang-Batu dan Kodim 0825/Banyuwangi Resmi Dibuka 

    MALANG - Upacara Pembukaan TMMD Ke - 118 TA 2023 yang berada di wilayah teritorial Korem 083/Bdj berada di dua wilayah yaitu Kodim 0818/Kab. Malang-Batu dan Kodim 0825/Banyuwangi. TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke - 118, TA. 2023 kali ini mengambil tema "Sinergi Lintas Sektoral Mewujudkan Kemanunggalan TNI-Rakyat Semakin Kuat".

    Upacara Pembukaan TMMD Ke - 118 TA 2023 berada di wilayah kodim 0818/Kab. Malang-Batu di Lapangan Desa Sumberpetung Kec. Kalipare Kab. Malang dan Kodim 0825/Banyuwangi di Lapangan Kalibendo Ds. Kampunganyar Kec. Glagah Kab. Banyuwangi, Rabu (20/9/2023).

    Danrem 083/Bdj yang di wakili Letkol Czi Simon Mangampa, S.T (Kasiter Rem 083/Bdj) hadiri Pembukaan TMMD Ke - 118 TA 2023 di Kodim 0818/Kab. Malang-Batu yang dibuka oleh Bapak H. M. Sanusi, M. M Bupati Malang dan Wilayah Kodim 0825/Banyuwangi yang dibuka Wakil Bupati Banyuwangi H. Sugirah di hadiri Dandim 0825/Banyuwangi Letkol Kav Eko Julianto Ramadan, M.Tr. (Han).

    Upacara Pembukaan TTMD Ke - 118 TA 2023 Kodim 0818/Kab. Malang-Batu yang di awali dengan 
    paparan TMMD ke-118 TA 2023 dari Dan SSK (Lettu Kav R. Faisal H. Nasution) dan Penandatanganan Naskah Proyek TMMD ke-118 serta Penyerahan Proyek TNI Manunggal Membangun Desa Ke - 118 Tahun 2023 di lanjutkan dengan Penyerahan peralatan kerja secara simbolis oleh Inspektur Upacara Bupati Malang bapak H. M. Sanusi, M.M.

    Dalam Amanat Inspektur Upacara Bupati Malang bapak H. M. Sanusi, M.M. menyampaikan, apresiasi atas pelaksanaan TMMD Kodim 0818/ Kabupaten Malang-Batu di Kabupaten Malang. Ia berharap, TMMD Ke - 118 dapat memberikan manfaat bagi masyarakat.

    "TMMD merupakan program yang sangat bermanfaat bagi masyarakat. Melalui TMMD, kita dapat membangun desa secara bersama-sama, " kata Sanusi.

    Target Sasaran TMMD Ke-118 Wilayah Kab. Malang yaitu : Sasaran 1, pembangunan jalan Rabat beton P. 126, 5 M L. 4 M T. 20 CM, Sasaran 2, pembangunan DPT Dsn. Pondokkobong P. 25 M L. 60 CM T. 175 CM, Sasaran 3, Jalan Ràbat beton Dsn. Pondokkobong P. 193 M L. 3 M T. 15 CM,  Sasaran 4, pembangunan DPT 2 Dsn. Pondokkobong P. 68 M L. 50 M T. 1 M, Sasaran 5, DPT 3 Dsn. Pondokkobong. P. 14 L. 1M T. 3 M dan Sasaran 8, saluran Drainase Dsn. Banduarjo. P. 200 L. 50 CM T. 60 CM.

    Untuk Program TMMD ke-118 Kodim 0825/Banyuwangi yang berada di Desa Kampunganyar dengan sasaran fisik yang terdiri Pembangunan Jalan Paving Dsn. Panggang, Pembangun Jalan Paving Dsn. Jopuro, Pembangunan Rutilahu 5 unit, Pembangunan Pos 1 Unit dan Pembangunan MCK 5 Unit.

    Program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-118 tahun 2023 merupakan keterpaduan program TNI bersama Pemerintah Daerah sebagai upaya percepatan terobosan pembangunan di daerah pedesaan serta sebagai langkah peningkatan infrastruktur untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. (Penrem. 083/Bdj)

    malang
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Tingkatkan Kemampuan, Prajurit Korem 083/Bdj...

    Artikel Berikutnya

    Tim Current Audit Itjenad sambagi Korem...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Polda Jatim Berhasil Tekan Kasus Curas Hingga 90 Persen Selama Sepekan
    Menteri ATR/BPN Temui Kapolri Untuk Kerjasama Berantas Mafia Tanah Tanpa Toleransi
    Kodim 1710/Mimika Buka Perkemahan Wira Karya Pramuka Saka Wira Kartika TA 2024
    Panglima TNI Paparkan Kesiapan Dalam Mendukung Pilkada Serentak dan Pencapaian Asta Cita

    Tags